Amankan Perayaan Natal, Polres Klungkung Bersinergi Dengan Bankamda Ciptakan Situasi Nyaman

Bali, LamamQu.id – Polres Klungkung Amankan kegiatan Masyarakat yang menggelar kegiatan Perayaan Natal di Pos PI Gereja Bethel Indonesia (GBI) Rock, Jl. Kenyeri, Kelurahan Semarapura Klod, Kec./ Kab. Klungkung. Pada hari Selasa tanggal 19 Desember 2023 pkl 19.00 WITA.
Perayaan Natal di Pos PI Gereja Bethel Indonesia (GBI) Rock dengan mengambil tema “Fisitetion (Tuhan Mengunjungi Bumi). Yang dihadiri oleh Jemaat GBI Rock Klungkung dan Undangan Umat Kristiani lainnya di Kab. Klungkung yang berjumlah sekitar 150 orang.
Kapolres Klungkung AKBP Umar,S.I.K.,M.H.,melalui Kasi Humas Iptu Agus Widiono mengatakan, “Pada sore hari ini, Personel Polres Klungkung yang melaksanakan pengamanan kegiatan masyarakat umat Kristiani yang menggelar Perayaan Natal di Pos PI Gereja Bethel Indonesia (GBI) Rock, Jl. Kenyeri ini bersinergi dengan Bankamda dari Desa Setempat,” kata AKBP Umar.
“Pengamana dan pemantauan kegiatan dilakukan oleh Polri bersinergi dengan Bankamda guna mengantisipasi dan mencegah terjadinya gangguan kamtibmas selama berlangsungnya peribadatan umat Ktistiani,” sambungnya.
“Penempatan personil Polri guna pengamanan dilakukan baik secara terbuka maupun tertutup, dengan demikian masyarakat yang merayakan Natal dapat merasakan kehadiran Polri, dan tanpa merasa takut kembali akan terjadi gangguan kamtibmas selama peribadatan berlangsung.” pungkasnya.


Berita Terkait
Indeks BeritaTantangan dan Solusi di Era Modern Demi Menjaga Kerukunan Antar Umat Beragama Siap D...
News, Sumsel
ARKC YPPH Palembang Raih Juara Festival Terbanyak di Harukaze Open Piala Bergilir Wa...
News, Sumsel
Tempat Ibadah Sheng Kang Bio Gelar Baksos Bagikan 400 Paket Sembako...
News, Sumsel
NPCI Sumsel Pastikan Pemusatan Latihan Daerah (Pelatda) Akan Dimulai 21 April 2025...
News, Sumsel
Walikota Palembang Ratu Dewa Apresiasi Almaz Fried Chicken, Dukung Ekonomi Palembang...
News, Sumsel
Gubernur Herman Deru Harapkan PTMSI Kota Palembang Jadi Kanal Bagi Penghobi Tenis Me...
News, Sumsel