Kisah Haru, Evakuasi Ibu Hamil Yang Hendak Melahirkan di Perairan Banyuasin Berakhir Bahagia

Banyuasin, LamanQu.Com – Personel Direktorat Polisi Air dan Udara (Ditpolairud) Polda Sumatera Selatan berhasil mengevakuasi seorang ibu hamil yang hendak melahirkan di tengah derasnya arus air di perairan Banyuasin, Rabu (5/3/2025).
Peristiwa itu terjadi di Desa Upang Induk, Kecamatan Air Salek, Kabupaten Banyuasin. Mendengar informasi adanya warga yang membutuhkan pertolongan, personel Pos Pangkalan Sandar Upang segera mengerahkan ambulans apung untuk membawa pasien, Sopiah Indah Puspita Sari, ke Rumah Sakit Boom Baru Palembang.
Namun, perjalanan menuju rumah sakit tidak mudah. Cuaca buruk disertai hujan deras dan arus air yang kuat membuat Heriyadi, suami Sopiah, hampir putus asa. Nyawa sang istri dan calon anaknya menjadi taruhan jika tidak segera mendapatkan pertolongan medis.
Berkat kesigapan personel Ditpolairud Polda Sumsel, Sopiah akhirnya berhasil dievakuasi dengan selamat dan menjalani operasi caesar. Pada pukul 17.00 WIB, ia melahirkan seorang bayi perempuan dalam kondisi sehat.
Sebagai bentuk syukur atas keselamatan ibu dan bayi, Direktur Polairud Polda Sumsel, Kombes Pol Sonny Mahar Budi Aditiyawan, memberikan nama khusus kepada bayi tersebut, yaitu Hanania Arnavat Dharva Mahe, yang berarti “Karena di laut kami bangga.”
“Alhamdulillah, semuanya berjalan lancar. Kami senang bisa membantu masyarakat, dan atas permintaan keluarga, saya diberikan kehormatan untuk memberikan nama bagi bayi mereka,” ujar Kombes Pol Sonny Mahar Budi Aditiyawan, Sabtu (8/3/2025).
Berita Terkait
Indeks BeritaYBH SSB Palembang: Hadir di Setiap Kecamatan dan Kelurahan untuk Masyarakat...
News, Sumsel
Jelang Angkutan Lebaran Idul Fitri 2025, KAI Divre III Intensifkan Perawatan Sarana ...
News, Sumsel
Safari Ramadhan Bupati Abusama Di Kec Banding Agung Ingatkan Hubungan Baik Antara Se...
News
Polairud Berbagi, Ramadan Penuh Arti di Pesisir Sungai Lilin...
News, Sumsel
Waspada Zat Berbahaya! BPOM Palembang Ingatkan UMKM tentang Keamanan Pangan...
News, Sumsel
MUI Kota Palembang Gelar Pelatihan Khotib-Imam...
News, Sumsel