Cooling System Jelang Pemilu 2024, Kapolsek Dawan Laksanakan Sambang Di Desa Paksebali

Bali, lamanqu.com – Untuk lebih mengetahui situasi dan kondisi yang ada di Desa, Kapolsek Dawan Akp I Komang Susiawan didampingi Kanit Binmas Polsek Dawan Ipda I Wayan Sukadana bersama dengan Ps. Kanit Provos menggelar dan melaksanakan giat sambang di Desa Paksebali,
Selain untuk mengetahui kondisi, kegiatan ini sekaligus bersilaturahmi untuk mengadakan dialogis bersama dengan perangkat desa guna memberikan imbauan dan sampaikan pesan pesan kamtibmas secara langsung.
Dalam kesempatan yang berlangsung, Kapolsek Dawan Akp I Komang Susiawan tidak lupa memberikan himbauan dan sampaikan pesan pesan kamtibmas sekaligus mengajak para perangkat Desa untuk lebih meningkatkan kewaspadaan dan kepedulian guna untuk mengantisipasi dan mencegah segala macam bentuk gangguan kamtibmas.
“Mari kita bersama sama untuk membangun kebersamaan dan kita selalu mengedepankan rasa kekeluargaan untuk mencapai suatu keamanan dan ketertiban secara bersama-sama,” kata Akp I Komang Susiawan. Kamis (28/12/2023).
“Disamping itu, sambang ini sebagai kegiatan cooling system jelang pemilu 2024 dengan mengedepankan kegiatan preemtif berupa imbauan dan juga kegiatan preventif berupa pencegahan,” pungkas Akp I Komang Susiawan.


Berita Terkait
Indeks BeritaTempat Ibadah Sheng Kang Bio Gelar Baksos Bagikan 400 Paket Sembako...
News, Sumsel
NPCI Sumsel Pastikan Pemusatan Latihan Daerah (Pelatda) Akan Dimulai 21 April 2025...
News, Sumsel
Walikota Palembang Ratu Dewa Apresiasi Almaz Fried Chicken, Dukung Ekonomi Palembang...
News, Sumsel
Gubernur Herman Deru Harapkan PTMSI Kota Palembang Jadi Kanal Bagi Penghobi Tenis Me...
News, Sumsel
500 Atlet Berlaga di Kejuaraan Karate Harukaze Open Piala Walikota Palembang...
News, Sumsel
Hadiri Pengukuhan PGRI Palembang, Walikota Palembang Ratu Dewa Konsisten Majukan Pen...
News, Pendidikan