Pastikan Kesiapan Porprov XV, KONI Sumsel Akan Tinjau Venue dan Temui Bupati Muba

News, Sumsel
Kesiapan Porprov XV , KONI Sumsel , venue pertandingan

Palembang, LamanQu.ComDalam langkah strategis menuju Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) Sumatera Selatan ke-XV di Kabupaten Musi Banyuasin (Muba), Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Sumsel dalam waktu dekat ini akan melakukan peninjauan menyeluruh terhadap venue pertandingan yang akan digunakan.

Langkah ini merupakan bagian integral dari upaya memastikan kelancaran dan kesuksesan penyelenggaraan event olahraga bergengsi tingkat provinsi tersebut. Hal tersebut di sampaikan langsung oleh Ketua Umum KONI Sumsel, Yulian Gunhar melalui Ketua Harian M Aliandra Pati Gantada, SH, MHum, didampingi oleh Sekum, Tubagus Sulaiman, Waketum I. DR. Arianto serta pengurus lainnya, Jumat, (11/2/25) di raung kerjanya.

Menurut Gantada, Peninjauan akan dilakukan secara teliti dan sistematis, “Ini tidak hanya sekedar memeriksa kondisi fisik venue, namun juga mencakup aspek-aspek pendukung lainnya seperti aksesibilitas, kapasitas, hingga kesiapan fasilitas penunjang seperti ruang ganti, ruang medis, dan area penonton,” kata Gantada.

Tim peninjau dari KONI Sumsel, yang akan berangkat terdiri dari para ahli dan praktisi olahraga, dengan melakukan evaluasi yang komprehensif untuk memastikan setiap venue memenuhi standar nasional dan mampu menampung jumlah atlet dan penonton yang diperkirakan hadir.

Lebih jauh lagi, Gantada menyampaikan bahwa KONI Sumsel juga akan melakukan audiensi resmi dengan Bupati Musi Banyuasin untuk membahas secara langsung kesiapan pemerintah daerah dalam mendukung penyelenggaraan Porprov XV.

Audiensi ini bertujuan untuk memastikan sejauh mana komitmen dan dukungan Pemerintah Kabupaten Muba dalam menyediakan infrastruktur, logistik, dan keamanan yang memadai. Hal ini penting mengingat Porprov bukan hanya sekadar kompetisi olahraga, melainkan juga sebuah event yang berdampak luas terhadap perekonomian dan citra daerah.

“Peninjauan venue dan audiensi dengan Bupati Muba merupakan langkah proaktif untuk memastikan kesiapan menyeluruh dalam menghadapi Porprov XV, Kami juga ingin memastikan bahwa event ini berjalan lancar, sukses, dan memberikan dampak positif bagi perkembangan olahraga di Sumatera,” ujar Gantada.

Sementara itu hal yang sama juga di sampaikan oleh Sekretaris Umum KONI Sumsel Tubagus Sulaiman, bahwa suksesnya Porprov XV di Muba tidak hanya bergantung pada prestasi atlet, tetapi juga pada kualitas penyelenggaraan yang terencana dan terintegrasi.

“Komitmen KONI Sumsel untuk melakukan peninjauan dan audiensi ini mencerminkan dedikasi dalam membangun ekosistem olahraga yang berkelanjutan dan berdaya saing di Sumatera Selatan,” Jelas Tubagus.