Ponpes Al Itifaqiah Santuni Anak Yatim Piatu
Muaradua, LamanQu id – Dalam rangka memperingati 10 Muharram 1444 H, Pondok Pesantren (Ponpes) Al Ittifaqiah Indralaya Kampus Kuripan, Kecamatan Tiga Dihaji, OKU Selatan, menyelenggarakan acara Istighotsah dan memberikan santunan kepada anak yatim piatu.
Acara berlangsung Senin (8/8) di mesjid Nurul Iman Ponpes Al Ititifaqiah, dihadiri oleh Sekcam Tiga Dihaji M Yamin, dewan pembina H Hatta dan H Basaruddin serta para tokoh masyarakat sekitar ponpes.
Pengasuh yang juga Direktur Ponpes Al Ittifaqiah, Ilhammudin Mhum mengungkapkan bahwa santunan diserahkan kepada 16 orang anak yatim piatu yang merupakan santri/ti yang saat ini masih menyenyam pendidikan di Ponpes tersebut.
Adapun betuk santunan yang diberikan berupa uang sebesar Rp 300.000 dan kain sarung bagi santriwan dan mukena bagi santriwati.
‘’Kegiatan ini kita lakukan sebagai salah satu bentuk kepedulian pada anak yatim piatu,’’ ujarnya, Senin, (09/08/2022)
Ilhammudin Mhum berharap melalui santunan ini akan dapat membuat para santri khususnya anak-anak yatim piatu dekat dan cinta terhadap Al Quran. Kegiatan ini, katanya, akan dilaksanakan rutin setiap tahunnya.
Disisi lain Ilhammudin menyebutkan, bagi anak yatim piatu yang mengenyam pendidikan di Ponpes Al Ittifaqiah, pihaknya telah membuat kebijakan untuk menggratiskan biaya sekolah selama menempuh pendidikan hingga tamat. Bahkan, pihaknya juga membuka kesempatan kepada anak yatim piatu yang kesulitan biaya untuk bersekolah agar mendaftarkan diri ke Ponpes Al Ittifaqiah pada setiap ajaran baru.
‘’Insya Allah kita akan menggratiskan biaya sekolah mereka, seperti yang telah kita lakukan pada santri yatim piatu saat ini,’’ jelasnya.
Tak hanya memberikan santunan, acara ini juga diisi dengan doa bersama dalam rangka memperingati Bulan Muharram 1444 H. Doa bersama ini dipimpin langsung oleh Ustadz Antezal Kurniawan SpdI, dengan diikuti oleh pada santri serta para undangan yang sempat hadir.(ril/tisna)