Ribuan Tim di Kecamatan BPRRT Siap Perjuangkan Pasangan ABDI
Muaradua, LamanQu com—– Tercatat sebanyak 3.200 orang Tim Pemenangan dan Kampanye Calon Bupati dan Calon Wakil Bupati OKU Selatan pasangan Abusama-Misanadi (ABDI) Siap menangkan di Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) OKU Selatan 27 November 2024 mendatang.
Diketahui, Tim Pasangan ABDI di Kecamatan Buay Pematang Ribu Ranau Tengah (BPRRT) OKU Selatan yang dikukuhkan itu terdiri dari Koordinator Wilayah (Korwil), Koordinator Kecamatan (Korcam), Koordinator Desa (Kordes), Koordinator Dusun (Kardus), Tim Pujasuma, Tim Pemuda, Tim Keluarga, Tim Ibu-ibu.
Tim yang dikukuhkan itu terdiri dari Desa Sumber Jaya, Sumber Mulya, Desa Way Relai, Desa Sukarami, Desa Hangkusa, Jepara, Subik, Sukamarga dan Tanjung Kemala.
Kemudian, dilanjutkan, di Desa Gedung Baru, Desa Tanjung Setia, Padang Ratu, Serumpun Jaya, Sukabumi, Tanjung Sari, Pardasuka, Kelurahan Simpang Sender, Tanjung Baru, Simpang Sender Tengah, Simpang Sender Timur, Simpang Sender Utara, dan Simpang Sender Selatan.
Dari jumlah Desa dan Kelurahan itu tercatat sebanyak 3.200 Yim Pemenangan Abusama-Misnadi yang siap memenangkan diajang Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) 27 November mendatang.
Abusama, SH selaku Calon Bupati OKU Selatan menyampaikan bahwa dirinya bersama Calon Wakil Bupati H. Misnadi ketika diamanahkan oleh masyarakat untuk memimpin OKU Selatan kedepan akan berbuat dan berusaha untuk mensejahterakan masyarakat OKUS.
“Kami senantiasa akan hadir ditengah masyarakat untuk memberikan manfaat, berbuat yang terbaik, siap melayani masyarakat OKU Selatan kedepan,” ucapnya.
Selain itu juga, kami mengharapkan kepada seluruh Tim yang baru dikukuhkan untuk mengajak, saudara, keluarga, tetangga, kerabat untuk memilih Cabup Pasangan ABDI Nomor urut 4 di Pilkada ini nanti.
“Jangan lupa pilih nomor 4, kalau kita menang gampang urusan, kami tidak akan berubah seperti ini, ketika ada masyarakat yang hendak silaturahmi tetap disambut dengan baik,” katanya.
Yang pastinya, kita berusaha dan berjuang untuk memenangkan di Pilkada 27 November mendatang, kami yakin masyarakat Kecamatan BPRRT akan memenangkan pasangan ABDI.
“Terimakasih sudah menjadi bagian dari Samudera Hotel, mari kita berjuang dan berusaha semaksimal mungkin, tetap raham dan santun,” imbuhnya. (Tisna)










